Saturday, 13 October 2012

Membuat Smart Art Grafik di Power Point 2007

Power Point 2007
Pada artikel kali ini, saya mencoba posting tutorial tentang membuat Smart Art Grafik di Power Point 2007. Kenapa disebut smart grafik, karena bentuk grafik yang dihasilkan akan terlihat cantik dan indah jika dilihat secara visual. Anda bisa melakukan modifikasi terhadap Smart Art Grafik yang anda buat pada slide presentasi sesuai dengan selera anda. OK tidak berlama lama lagi, mari kita langsung mencoba grafik seperti yang terlihat pada gambar dibawah :



Grafik Smart
Gambar 1 : 5R
Membuat Smart Art Grafik sederhana tidak terlalu sulit tapi juga tidak selalu mudah. Dibutuhkan sedikit imajinasi sehingga akan terlihat lebih menarik dan artistik. Contoh gambar diatas adalah contoh grafik sederhana yang mampu dibuat oleh Microsoft Power Point 2007. Adapun langkah langkah yang musti dikerjakan adalah sebagai berikut :

1. Di form aplikasi Power Point anda klik Insert > Smart Art. Ini adalah perintah untuk memasukan Smart Art Grafik di Power Point 2007.


Smart Art Grafik
Gambar : Insert Smart Art









2. Setelah muncul beberapa bentuk Grafik, anda pilih salah satunya yang berbentuk seperti terlihat pada Gambar: Bentuk Grafik

Smart Art Grafik
Gambar : Bentuk Grafik












3. Langkah selanjutnya adalah menuliskan kolom Text yang ada pada bagian kiri dan isi pada masing masing text = Ringkas, Rapi, Resik, Rawat dan Rajin. Atau anda juga boleh mengisi text tersebut sesuai dengan selera anda.








4. Langkah selanjutnya silahkan anda modifikasi bentuk Grafik pada Shape mulai dari bentuk, warna baik shape ataupun garisnya sesuai selera anda pada Tab Design.

Untuk melihat videonya di Youtube silahkan Anda lihat disini :


Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda, terima kasih telah berkunjung..

Keyword :
Membuat Smart Art Power Point 2007
Smart Art Grafik
Grafik Cantik Power Point 2007
Smart Art Grafik Power Point 2007

No comments: